Mario Penang, Viral Dengan ‘Goyang Telpon’ Di Bangkok – Thailand, Kini Siap Rilis Single Terbarunya

Mario Penang. (Foto:Fah)

Selama ini mungkin hanya penyanyi wanita saja yang memiliki julukan goyangan tertentu sebagai ciri khasnya. Tak terkecuali dengan penyanyi asal negeri Jiran Malaysia, Mario Penang, yang dikenal dengan ‘Goyang Telpon’nya .Gara – gara ‘Goyang Telpon’ ini namanya mulai dikenal dan menjadi viral dinegara tetangga Thailand, Bangkok.Tak hanya itu, bahkan artis lokal asal Tahiland juga mengikuti goyangannya itu. Oleh karenanya, iapun terinspirasi untuk membuat sebuah lagu yang sama yakni ‘Goyang Telpon’. Lagu ini diciptakannya sendiri bersama Didit Pri dan saat ini sedang dalam penggarapan dibawah naungan Dunia Record.

“Terinspirasinya saat di Bangkok, Thailand. Jadi saya sering pakai goyangan telpon dan ternyata di Bangkok banyak disukai dan viral disana, dan kata orang sana goyangan nya lucu, akhirnya saya berfikir untuk membuat lagu ‘Goyang Telpon’. Sekarang ini sedang dalam penggarapan, Insya Allah dalam minggu – minggu ini mulai rekaman,”ujar Mario disela – sela kesibukannya dalam mengisi acara disalah satu Mall di bilangan Jakarta Selatan, Selasa (4/8).

Mario Penang . (Foto:Fah)

Mario juga menjelaskan bahwa goyang telpon yang disandangnya bukanlah baru – baru ini namun sudah lama, sejak dirinya mengeluarkan single ‘Kan Abang Bilang’ beberapa tahun lalu. “Jadi goyang telpon ini sebenarnya sudah lama, cuma belum dipublikasikan saja, jadi belum banyak yang tahu,”aku Mario.

Dengan ‘Goyang Telpon’ ini Mario tidaklah merasa mengekor dengan penyanyi – penyanyi lainnya yang sudah memiliki goyangan sebagai ciri khasnya.”Yang jelas nggak lah, apalagikan saya ini cowok jadi ini terobosan baru. Sebenarnya diluar negeri itu juga seperti Amerika Latin, penyanyi cowok ada goyangannya juga, tapikan nggak seperti goyangan cewek yang erotis ”tandas Mario.

BACA JUGA:  TROY STAR PICTURES Merilis Film Horor “Koma, Berhenti Sebelum Mati”, Berlatar Keindahan Gunung Dempo

Ditambahkan Mario bahwa ‘Goyang Telpon’ yang dimilikinya juga merupakan perpaduan dari tarian salsa yang dikombain dengan gaya orang menelpon. “Jadi gaya tariannya masih berbau latin juga dan itu harus memiliki skil, nggak sembarangan,”kata Mario yang kini masih aktif mengajar Salsa ini.

Mario Penang. (Foto:Fah)

Single ‘Goyang Telpon’ ini menurut Mario juga karena dirinya juga menyesuaikan perkembangan jaman saat ini, dimana dijaman millennial ini banyak orang yang menggunakan handphone untuk berkomunikasi. Lagu ini juga diperuntukkan untuk anak – anak zaman now yakni bagi mereka yang baper atau galau, dengan menelpon seseorang bisa menghilangakan kegelisahannya sambil goyang.

“Goyangan ini lebih meniitikberatkan pada jari jempol dan kelingking yang diibartkan saat telpon , juga ditambahkan dengan goyangan pinggul,”ungkapnya.

Mariopun berharap dengan kehadiran single ‘Goyang Telpon’ ini nantinya masyarakat Indonesia bisa menerima dan menyukainya. “Ya mudah – mudahan semuanya berjalan lancar dan juga diterima masyarakat luas,”pungkas Mario sembari mengamini.Fah

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *