Sepanjang Karirnya, Kali Ini Hanung Bramantyo Diberikan Kebebasan dan Kemerdekaan Menentukan Apapun, di Film ‘The Gift’

Preskon Trailer Film The Gift – produksi Seven Sunday Films .(foto:Fah)

Untuk kali pertama Seven Sunday Films memproduksi sebuah film bertemakan drama sarat makna berjudul The Gift yang disuradarai Hanung Bramantyo. Film yang rencananya akan tayang di buan Ramadhan, 24 Mei 2018  mendatang ini berkisah tentang romansa anak manusia dalam menemukan cinta sekaligus makna hidup dan seberapa jauh ia bersedia berkorban demi cinta sejatinya.

“Kami Seven Sunday Films merasa sangat bahagia dengan berkah yang tak ternilai di bulan Ramadhan nanti, karena film kami The Gift bisa turut menemani masyarakat pecinta film di Indonesia dalam menjalankan ibadahnya. Semoga film ini bisa memberikan motivasi dbagi masyarakat dalam berkehidupan dengan semangat saling memberi dimasa yang akan datang,”ujar Anirudhya Mitra, Produser Seven Sunday Films disela – sela peluncuran Trailer film The Gift di Setiabudi XXI Kuningan, Jakarta (17/4).

Hanung Bramantyo sutradara film The Gift.(Foto:Fah)

Alkisah, Tiana (Ayushita) seorang novelis , memprotes Harus (Reza Rahadian) , pemilik kontrakannya , karena merasa terusik oleh suara yang terlalu keras. Tiana baru sadar, harun adalah tuna netra yang menutup diri dari dunia luar dan bergeming dalam kesendirian. Seiring berjalannya waktu , Harun yang keras kepala akhirnya membuka diri. Kedekatan mereaka berdua berujung dengan perasaan cinta satu sama lain. Kejadian demi kejadian yang tak terduga terjadi pada mereka dan menghantarkan pada perjalanan akan pengorbanan dan keterbatasan manusia.

Sementara Hanung Bramantyo sang sutradara mengaku suatu kebanggan dapat  membuat film The Gift ini. Dengan film ini dirinya diberikan kebebasan dan kemerdekan untuk menentukan apapun, baik menentukan pemain maupun lainnya.

BACA JUGA:  Gelar Nikah Massal Di Premier Film ‘Takut Kawin’

“Pak Anirud bilang pemainnya harus dia yang menentukan, tapi saya bilang nggak pemainnya harus saya yang menentukan.Ini adalah sepanjang karir saya bisa diberikan kebebasan dan kemerdekaan, dan bahkan saya diberikan kebebasan angel nya sepertia apa. Ini buat saya adalah sebuah sejarah,”terang Hanung.

Para pemain film The Gift, Ayu Shita, Dion Wiyoko dan Reza Rahadian. (Foto:Fah)

Hanung juga menambahkan bahwa ia tidak meragukan akting – akting terbaik dari para pemain nya, alur cerita yang unpredictable dan setting film pun tak kalah menariknya.

“Dua lokasi berpadu sekaligus, antara Yogyakarta di Indonesia dan salah satu dari tujuh keajaiban dunia, menara Pisa di Italia,”tandas Hanung.

Selain Ayushita dan Reza Rahadian film The Gift ini juga menampilkan artis ternama seperti Dion wiyoko dan Christine Hakim serta didukung oleh Anisa Hertami, Renaldy Zulkarnaen, Roekman Rosadi, Romaria Simbolon, Tuminten dan lainnya.Fah

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *