Kompetisi di atas panggung D’Academy 5 masih terus berlanjut di Konser Top 18. Untuk bisa lolos ke babak Top 12, seluruh academia berusaha memikat hati pendukung serta Dewan Juri dengan memberikan penampilan terbaik mereka. Tidak terkecuali Hasby (Gowa), Rahm (Bogor), dan Wiranti (Gorontalo) dari Grup 5 yang tampil dalam Konser Top 18 Grup 5 – Show Senin malam (31/10).
Tampil di urutan pertama, Hasby dari Gowa tampil dengan penuh penjiwaan. Membawakan lagu “Kembalikanlah Dia”, Hasby berhasil mendapatkan pujian dari Dewan Juri serta empat buah standing ovation dari Dewan Juri. Termasuk Dewi Perssik yang memuji penampilan Hasby karena memiliki karakter suara yang sangat unik sehingga lagu yang dibawakan seperti memiliki nyawa baru. Kritikan juga disampaikan oleh Reza Zakarya, menurut alumnus D’Academy 2 tersebut penampilan Hasby sudah sempurna hanya saja ada beberapa part lagu yang seharusnya di jadikan satu nafas malah dipotong.
Kompetisi berlanjut ke penampilan Wiranti (Gorontalo) yang membawakan lagu “Katakanlah” dengan penuh totalitas, namun sayang penampilannya tersebut tidak membuahkan satu standing ovation pun dari Dewan Juri. Menurut Soimah penampilan Wiranti tidak ada kesalahan namun masih terlihat biasa,
“Saya berharap semua academia yang tampil pada tahap ini bukan hanya menyajikan sesuatu yang bagus namun harus luar biasa, improvisasi dan penjiwaan kamu tidak kena dalam membawakan lagu ini,” ungkap Soimah.
Senada dengan Soimah, Nita Thalia selaku juri pada malam tadi juga mengungkapkan hal yang sama “Saya merasakan kamu tidak menguasai lagu ini dengan benar sehingga makna kesedihan yang harusnya tersampaikan tidak kena di hati,” kata Nita.
Di urutan ketiga ada Rahm (Bogor) yang berhasil mendapatkan standing ovation serta air mata dari semua Dewan Juri yang terhanyut atas penampilannya menyanyikan lagu “Terima Kasih Bunda” yang secara khusus dipersembahkan untuk almarhumah ibunda tercinta. Suasana haru pun menyelimuti panggung D’Academy 5 ketika Rahm bercerita kenangan bersama sang ibunda sebelum menghembuskan nafas terakhirnya. Reza Zakarya pun mengungkapkan kalau Rahm merupakan satu dari beberapa deretan penyanyi yang berhasil membawakan lagu ini dengan sepenuh hati.
Diakhir konser, ketiga academia kembali tampil bersama dalam Battle Trio antara Hasby (Gowa) dengan Wiranti (Gorontalo) dalam lagu “Goyah” dilanjutkan oleh Hasby (Gowa) dengan Rahm (Bogor) lewat lagu “Pasrah” serta ditutup dengan koloborasi antara Rahm (Bogor) dan Wiranti (Gorontalo) dengan membawakan lagu “Bukan tak Mampu” yang hanya berhasil mendapatkan dua buah standing ovation dari Dewan Juri. Di penghujung kompetisi sesuai dari hasil keputusan Dewan Juri, Rahm terpilih untuk kedua kalinya sebagai Academia Terbaik di D’Academy 5.
Perolehan polling sementara yang didapatkan ketiga academia semalam menempatkan Hasby (Gowa) di posisi teratas dengan nilai 43.35%, disusul oleh Rahm (Bogor) dengan perolehan nilai 29.37%, dan di posisi terakhir Wiranti (Gorontalo) dengan perolehan nilai 27.28%. Konser Top 18 Grup 5 akan berlanjut ke Konser Top 18 Grup 5 – Result Show untuk menentukan siapa academia yang tersisih dan yang akan maju ke babak selanjutnya pada hari Selasa, 1 November 2022 pukul 20.30 WIB.
Saksikan D’Academy 5 Babak Top 18 pukul 20.30 WIB LIVE hanya di INDOSIAR, Luar Biasa!