Konser Perdana Internasional BCL ‘Blossom Intimate Concert’ Sukses Digelar Di RWS, Singapura

KOlaborasi Bunga Citra Lestari dan Ariel Noah di Blossom Intimate Concert’ di RWS, Singapura. (Foto : Istimewa)

Konser perdana internasional Bunga Citra Lestari bertajuk “Blossom Intimate Concert” sukses digelar pada Jum’at malam (19/08) di Resorts World Ballroom di Resorts World Sentosa, Singapura.

Harga tiket ini mulai dari SGD68, SDG78, SDG98, SGD128,  SGD168 (tidak termasuk booking fee dan juga biaya penanganan)  hingga SGD193++ (paket penginapan dengan harga tiket dan paket breakfast untuk dua orang ) ludes terjual.

Konser pertama BCL pasca 2 tahun pandemi yang digelar mulai pukul 20.00 waktu Singapura ini tak kurang dari 1500 penonton yang berasal dari Singapura, Malaysia dan bahkan ada yang khusus terbang dari Indonesia.

Konser perdana Internasional BCL di RWS, Singapura. (Foto : Istimewa)

“Setelah persiapan intensif yang dilakukan selama 2 minggu terakhir, BCL menghibur Singapura di konser internasional perdananya Jum’at malam di Resort World Sentosa Singapore. Tidak kurang dari 20 lagu termasuk beberapa lagu hits BCL dibawakan, termasuk lagu kolaborasinya bersama Ariel Noah dan Alvin Jo,” ujar Hagai Pakan selaku Creative Director dalam siaran persnya.

Kesuksesan “Blossom Intimate Concert” sekaligus menciptakan pengalaman yang spektakuler dan menyentuh bagi penonton BCL tak lain berkat tangan dingin Ronald Steven sebagai Music Director yang mengaransemen lagu-lagu populernya, Hagai Pakan sebagai Creative Director, Hamada Abdool sebagai Choreographer, dan Seniman Visual, Isha Hening. Kolaborasi ini juga menciptakan pengalaman roller-coaster yang akan membawa penggemar BCL dalam perjalanan evolusinya selama bertahun-tahun, dan perjalanannya untuk terus bersemi.

BACA JUGA:  Pertemuan LUHUT dan ELON MUSK Bikin Heboh, Kok Ada Kopiko?

Konser ini menjadi konser pertamanya secara internasional dan sejak pandemi menutup perbatasan di seluruh dunia. Selama ini, BCL terus mendedikasikan diri terhadap musiknya dengan menghadirkan pertunjukan dari rumah dan terus merilis single baru, mendobrak semua tantangan yang dihadapinya dan terus bersemi. Kini, dengan dibukanya kembali perbatasan antara Indonesia dan Singapura, BCL siap untuk melangkah ke tahap selanjutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *