Aktor Kawakan Anwar Fuady Menangis Saat Diberitahukan Penerima Lifetime Achievement

Aktor kawakan Anwar Fuady bersama Ilham Bintang dan Fadli Zon (Menteri Kebudayaan RI). (Foto : Fah)

Jakarta, Menteri Kebudayaan RI Fadli Zon secara resmi membuka Anugerah Piala Gunungan Festival Film Wartawan Indonesia (FFWI) 2024 di Auditorium Abdul Rahman Saleh, Gedung RRI Jakarta, Sabtu, (16/11)

Dalam sambutannya Fadli Zon menyampaikan, gelaran Anugerah Piala Gunungan FFWI memiliki makna dalam menggambarkan perjalanan budaya dan semangat peradaban Indonesia.

“Piala Gunungan Festival Film Wartawan Indonesia bukan sekedar penghargaan, melainkan simbol dari penghormatan terhadap kerja keras, dedikasi, dan kreatifitas sineas serta para jurnalis yang telah mengabdikan diri di dunia film,” jelas Fadli Zon.

Ia juga menjelaskan gelaran Anugerah Piala Gunungan FFWI memiliki makna dalam menggambarkan perjalanan budaya dan semangat peradaban Indonesia.

“Piala Gunungan Festival Film Wartawan Indonesia bukan sekedar penghargaan, melainkan simbol dari penghormatan terhadap kerja keras, dedikasi, dan kreatifitas sineas serta para jurnalis yang telah mengabdikan diri di dunia film,” katanya.

Anugerah Piala Gunungan FFWI ini tidak hanya memperkuat identitas budaya bangsa, lanjutnya namun juga menjadi ruang bagi para sineas untuk memperkenalkan budaya nasional melalui karya-karya film mereka.

“Anugerah Piala Gunungan FFWI ini tidak hanya memperkuat identitas budaya bangsa, tetapi juga menjadi ruang bagi para sineas untuk memperkenalkan budaya nasional melalui karya-karya film mereka,” terangnya.

Sementara Presiden Festival Film Wartawan Indonesia (FFWI), Wina Armada Sukardi menyebut ajang penghargaan FFWI merupakan Golden Globenya Indonesia. Hal ini dikarenakan seluruh jurinya berasal dari wartawan kebudayaan.

BACA JUGA:  Robby Shine, Jaga Imunitas Lewat Olahraga dan Hidup Teratur Meski #dirumahaja

“Festival ini merupakan festival perfilman satu-satunya di Indonesia. Yang melambaikan serta menyandingkan seluruh genre film,” ujar Wina

Ada 40 piala yang dipersiapkan, salah satu penghargaan terbaik adalah Lifetime Achievement.
Penghargaan tersebut diberikan kepada tokoh perfilman yang telah berkarya lebih dari 30 tahun.

Aktor kawakan Anwar Fuady penerima penghargaan Lifetime Achievemet merasa bahagia hingga menangis dan menurutnya ini luar biasa.

“Saya bukan cengeng tapi saya menangis ketika “Wina Armada” memberitahu saya mendapatkan Lifetime Achievement “saya menangis dan terharu” ini penghargaan luar biasa diakhir hidup saya atau di usia senja,” ucap Anwar Fuady

Sementara itu insan pers yang mendapatkan pengahargaan Lifetime Achievement wartawan senior Ilham Bintang. Dirinya merasa bangga mendapatkan Apresiasi dari teman-teman wartawan, di Indonesia jarang sekali sebagai jadi cameo itu kita sulit memberikan penghargaan kepada teman kita sendiri.

‘Nah sekarang cameo itu dibatalkan oleh ferstival film wartawan indonesia, ternyata mereka juga bisa objektif menilai, saya merasa bangga dan terharu karena ditengah distrubsi media yang mana kita tau saat ini, semangat para wartawan FFWI saat ini memberikan nuansa seperti ajang penghargaan FFWI merupakan Golden Globenya Indonesia. Hal ini dikarenakan seluruh jurinya berasal dari wartawan kebudayaan,” pungkas Ilham.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *