Team Red Rocket Memenangkan Pertandingan Cabor Futsal Melawan Golden Arrow

Bermain Agresif, Atta Halilintar berhasil membawa team Red Rocket Memenangkan pertandingan Cabor Futsal Melawan Golden Arrow dengan skor 16-11. (Foto : Istimewa)

Bergulirnya “Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia (TOSI) Season 3” dimulai pada tanggal 12-13 Oktober 2024 di Sport Center, Kelapa Dua, Tangerang. Atas keberhasilan pada season 2, SCTV & RANS Entertainment semakin semangat berkolaborasi untuk mengemas TOSI season 3 lebih menarik dan berkualitas yang didedikasikan kepada pemirsa setia.

“Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia (TOSI) Season 3” telah berlangsung Sabtu  (12/10). Setelah dilakukannya Opening Ceremony yang dilanjut dengan salah satu cabor baru di “Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia (TOSI) Season 3”, yaitu Futsal. Cabor ini mempertemukan team Red Rocket (Syamsir Alam, Atep, Christian Gonzales, Rico Ceper, Oki Rengga, Rifky Alhabsyi, dan Atta Halilintar) vs team Golden Arrow (Budi Sudarsono, Hamka Hamzah, Frimawan, Ikmal Tobing, Vicky Nitinegoro, Aditya Zoni, dan Guntur Nugraha).

“Tim saya sudah siap, kemarin juga sudah latihan, jadi siap banget untuk menang pada hari ini” ujar Christian Gonzales.

Kemenangan diraih oleh team Red Rocket 16-11 dengan kekompakan serta kombinasi lini depan antara Atep dengan Atta Halilintar dan diisi oleh banyaknya mantan atlet yang hadir di Red Rocket membuat kemenangan ini bisa dilihat dari awal pertandingan.

Keseruan juga terjadi di cabor olahraga yang baru pada hari yang sama, yaitu Bola Basket 3×3 Campuran. Mempertemukan antara Blue Thunder (Daniel Wenas, Wijin, Zee, Sitha Marino, Harris Vriza) dengan Silver Storm (Cakrawala, Maria Selena, Cinta Laura, Pandu Wiguna, Richard Insane).

BACA JUGA:  H. Eddy Raya Samsuri Peduli Pendidikan, Mencanangkan Kembali Kota Buntok, Barsel Menjadi Kota Pelajar

“Latihan setiap hari karena gua pengen banget menang” ujar Wijin. “Aku happy banget karena aku dari dulu aku 24/7 main basket” timpal Sitha Marino dalam persiapan pertandingan Blue Thunder.

“Seru banget, seneng bisa main dengan para pro dan maria selena juga. Memang ini pertama kalinya aku kalah di TOSI, tapi gapapa, karena kekalahan membuat kita humble dan bikin sukses. Ambil positifnya aja” ujar Cinta Laura usai pertandingan setelah kalah dengan Blue Thunder dengan skor tipis 32-31.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *