Dipertemukan Satu Sinetron My Heart, Esta Pramanita Sebut Caesar Hito Orangnya Asik, Seru dan Santuy

Esta Pramanita dan Caesar Hito di sinetron My Heart. (Foto : Fah)

Aktris bertubuh mungil Esta Pramanita kembali dipertemukan aktor tampan Immanuel Caesar Hito di sinetron terbaru SCTV berjudul ‘My Heart’. Esta berperan sebagai Raisa yakni sosok gadis priangan sunda, yang mempunyai keluarga idaman dan memiliki usaha dikampungnya serta warisan dari orang tuanya.

“Pokoknya Raisa itu sudah bahagia dikampungnya dan punya warisan. Tiba – tiba musibah datang Abah meninggal sampai akhirnya merantau ke Jakarta untuk bekerja. Dari situ Raisa menjadi tulang punggung keluarga,” ungkap Esta pada wartawan, Kamis (20/06/2024).

Esta juga menegaskan dalam mendalami karakter gadis priangan dirinya tidak mengalami kesulitan, karena dirinya banyak belajar dari sang ayah yang pernah tinggal di Bandung.

“Kebetulan ayahku pernah tinggal di Bandung, jadi aku dikit dikit belajar dialek sunda dari ayah. Dialognya juga nggak sunda banget, hanya dimainin dikit aja nadanya, jadi nggak full sunda,” akunya.

Sedangkan Caesar Hito sendiri berperan sebagai Mike yakni seorang aktor yang star syndrome yang arogan dan semena – mena dengan kru sinetron. Dan dirinya beranggapan bahwa tanpa dirinya sinetron yang dibintanginya ini tidak akan berjalan.

Caesar Hito mengatakan perubahan terjadi pada diri Mike sejak bertemu dengan Raisa, karakter Mike berubah total hingga 360 derajat menjadi lebih baik.

“Pokoknya berubah menjadi jauh lebih baik, menghargai orang lain, nggak egois, nggak arogan, pokoknya bertolak belakang dengan Mike diawal episodenya,” akunya.

BACA JUGA:  Raih Skor Tertinggi Menjadikan Eca (Makassar) Sebagai Academia Terbaik Sekaligus Lolos Ke Babak Top 16 D’Academy 6

Lebih lanjut Hito menuturkan bahwa di My Heart ini banyak menampilkan kisah komedi romantik dan dirinya berharap semoga dapat menghibur para penonton setia SCTV.

“Kita menghadirkan kisah yang seru pastinya, segar dan mungkin ada dramanya yang dibalut dengan kisah percintaan yang unik, dimana Mike sendiri berharap bisa menjadi kekasihnya Raisa. Tapi Mike tahu itu adalah mustahil karena Raisa sudah mempunyai tunangan. Pastinya belakangnya menjadi cerita yang serulah,” terangnya.

Diakui Hito bahwa dirinya merasa senang dapat berakting kembali setelah beberapa tahun belakangan vakum dan fokus dalam berbisnis.

“Jujur aku senang banget, karena fesen aku di dunia akting. Awalnya aku juga vakum nggak lama – lama sekitar 6 bulanan, tapi karena ngelihat anakku gemesin banget jadi kebablasan sampai dua tahun,”urainya.

Mengingat Hito sudah lama tidak berakting, membuat dirinya merasa sedikit kagok diawal awal berakting dalam memerankan karkternya.

“Ya sedikit kagok juga diawal – awal, jujur megang yang namanya skenario itu dilokasi atau pas begitu dapat projeknya kan, jadi selama 2 tahunan tiba – tiba megang lagi. Dengan keluarga dan orang – orang yang sama dari timnya om Akbar, jadi berasa kayak dirumah aja,” terangnya.

Bagi Esta sinetron My Heart ini bukan pertama kali dirinya bermain bareng satu sinetron dengan Hito, namun sebelumnya juga pernah satu projek di ‘Anak Langit’.

BACA JUGA:  “Tertawan Hati”, Comebacknya Tiga Bintang Besar Rezky Adhitya, Jonas Rivanno dan Naysilla Mirdad di Layar Kaca SCTV

“Kita pernah main bareng satu judul, cuma nggak satu slot aja . Nah baru kali ini kita satu slot dan langsung beradu akting bareng,” tandas Esta.

Esta juga mengaku bahwa dirinya tidak terlalu sulit membangun chemistry dengan Hito, karena menurutnya Hito asik kerjasamanya.

“Ka Hito anaknya asik, seru dan anaknya santuy banget, jadi nggak canggung – canggung biasa aja,” pungkas Esta.

Selain Esta Pramanita dan Caesar Hito, sinetron produksi Sinemart ini juga dibintangi Lavicky Nicholas, Icha Nabilah, Dina Lorenza, Fera Feriska, Anjasmara, Mezty Mez, Eko Mulyadi, Minati Atmanegara, Hikmal Abrar, dan masih banyak lagi.Fah

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *