Dipertemukan pada saat ajang pencarian bakat LIDA (Liga Dangdut Indonesia), signal cinta pun muncul diantara Rara LIDA & Gunawan LIDA. Tidak jarang keduanya mengupload foto kedekatan mereka di media sosial. Banyak netizen yang menyetujui kedekatan di antara mereka dan mendoakan hubungan keduanya tidak hanya sekedar teman.
Hubungan mereka yang viral dan heboh membuat para fansnya berinisiatif untuk menciptakan sebuah couple yakni ‘Gunara’ (Gunawan – Rara) pada tahun 2020 lalu.
“Emang banyak juga fans yang nyuruh jadian aja atau pacaran aja. Memang kita lagi dekat, tapi kalau masalah hati hanya kita berdua yang tahu, biar aja berjalan secara alamiah. Kalau memang jodoh pasti nggak kemana,” ujar Rara LIDA di virtual Semangat Senin Indonesia, Senin (28/6).
Wanita bernama asli Tiara Ramadhani ini juga terkejut dan tidak menyangka Gunawan menyimpan rasa, karena selama ini Gunawan belum pernah mengungkapkannya.
“Kaget aja, karena selama ini, Gunawan tidak pernah mengungkapkan. Ceritapun tidak, biasa saja, bahkan datar-datar saja sih saat ketemu,” tandas Rara
Gunawanpun mengakui bahwa dirinya sudah lama ngefas dengan Rara, sejak ia mengikuti ajang LIDA 2018. Ia juga sudah banyak mendengar nama Rara disebut banyak orang di kampungnya.
“Dari situ akhirnya aku tertarik untuk cari tahu, aku jadi ngefans juga. “Bahkan semua video dia aku download semua di HP androidku yang lama,” ungkap Gunawan.
Gunawan sendiri melihat sosok Rara LIDA adalah sebagai senior di musik dangdut. Tak hanya itu, ia juga melihat Rara mempunyai banyak kelebihan, selain penyanyi ia juga sebagai host.
“Rara juga kalau pakai baju apa aja terlihat cocok dan keren, auranya terlihat biar pakai baju apa aja,” puji Gunawan.
Bagi Gunawan, Rara adalah sosok panutan. Bahkan Gunawan mengakui, ilmu Rara jugalah yang mengantarkan langkahnya meraih posisi sebagai runner up di Ajang LIDA 2020.
Baik Rara dan Gunawan mengakui bahwa setelah mengikuti ajang Liga Dangdut Indosiar (LIDA) yang sama – sama sebagai juara kedua, mengakui ada perubahan yang lebih baik baik karir maupun secara ekonominya.
“Alhamdulillah karirku juga membaik, dan juga sudah bisa membahagiakan orang tua, dengan membelikan mobil dikampung,” aku Gunwan.
Tak hanya prestasinya di LIDA 2020 dan tergabung di JD Eleven, Gunawan rencananya ingin mengembangkan bakatnya didunia akting. Saat ini iapun sudah ditawarkan untuk bermain di web series disalah satu rumah produksi.
“Aku memang sudah ada tawaran untuk main di web series, tapi belum ada deal,” kata penyanyi yang ingin bermain di film horror ini.
Begitupun dengan Rara LIDA juga yang mempunyai mimpi yang luar biasa. Diusianya yang baru menginjak 19 tahun ini menginginkan musik dangdut yang digelutinya bisa go internasional.
“Aku memang ingin berkarir hingga go internasional. Aku juga mulai belajar banyak bahasa asing, cari tahu tentang budaya-budaya asing. Harapanku semua yang aku pelajari itu nanti akan bermanfaat saat aku merintis karir internasional,” pungkas Rara.Fah