Ajang pencarian bakat ustaz dan ustazah terbaik program AKSI ASIA 2024 kini sudah memasuki babak Top 4. Dini hari tadi, Ust. Rifai (Indonesia) harus wassalam dari Top 6 Kloter Al Battani. Sementara, Ust. Hakim (Malaysia) dan Ustazah Rena Reni (Indonesia) berhasil melaju ke babak Top 4 Show.
Sebelumnya, Indonesia juga sudah lebih dulu kehilangan Ust. Teguh dari Top 6 Kloter Ibnu Sina. Dua ustaz dan ustazah yang lebih dulu sudah dipastikan melaju ke babak Top 4 adalah Ust. Mujib (Brunei Darussalam) dan Ustazah Raisyah (Malaysia) dari kloter yang sama dengan Ust. Teguh. Dengan begini, Malaysia berhasil mengirimkan dua wakilnya yakni, Ustazah Raisyah (Malaysia) dan Ustaz Hakim (Malaysia), disusul dengan Ustaz Mujib (Brunei Darussalam) dan Ustazah Rena Reni (Indonesia).
Mereka telah menyampaikan tausiyah terbaik mereka pada babak Top 4 Show “AKSI ASIA 2024” pada Sabtu, 6 April 2024 pukul 02.00 WIB lalu. Sementara, babak Top 4 Result yang akan menentukan tiga ustaz dan ustazah terbaik akan tersaji pada Minggu, 7 April 2024 pukul 02.00 WIB.
Bersiap juga untuk menyaksikan babak Grand Final dan Kemenangan dari “AKSI ASIA 2024”. Selain menampilkan 3 finalist dari “AKSI ASIA 2024” serta barisan komentator dan juri, Grand Final “AKSI ASIA 2024” juga akan dimeriahkan oleh penampilan Ungu dan Selfi Yamma. Sementara penentuan juara “AKSI ASIA 2024” pada Kemenangan, akan dimeriahkan oleh Iwan Fals dan Ulin (Juara AKSI 2019). Nantikan kemegahan Grand Final dan Kemenangan “AKSI ASIA 2024” pada Senin, 8 April 2024 dan Selasa, 9 April 2024 pukul 02.00 WIB hanya di INDOSIAR!