Obati Kerinduan Masyarakat Pada Lagu Anak, Megan Magnet Siap Rilis ‘Gowes Gowes Sepeda’

Megan Magnet – Penyanyi Cilik. (Foto ; Istimewa)

Industri musik Tanah Air  telah lama tertidur nyenyak untuk menghasilkan para penyanyi cilik.

Berbeda dengan era tahun 90-an yang banyak sekali menghasilkan para musisi cilik yang dapat mengiringi hari para anak-anak dengan pesannya yang sangat menarik.

Setelah era keemasan anak-anak tersebut, banyak pula bermunculan penyanyi cilik. Namun sayangnya para penyanyi cilik menyanyikan lagu yang pesannya tidak sama sekali menggambarkan pesan tentang anak-anak.

Fenomena itu bisa dikatakan sebagai sebuah hal yang memprihatinkan, sebab dunia anak-anak dipenuhi dengan pesan yang belum waktunya mereka dengar.

Setelah cukup lama ‘kehilangan’, industri musik Tanah Air kembali menghadirkan seorang penyanyi cilik. Adalah Megan Magnet , gadis 6 tahun yang siap mengobati kerinduan masyarakat pada lagu anak-anak.

Megan, begitu ia biasa disapa Akan Segera merilis sebuah single berjudul “Gowes Gowes Sepeda” ciptaan Jeki.

Lagu ini menceritakan tentang ajakan seorang anak untuk menjalani hidup dengan penuh semangat dan keceriaan. Dan yang dilakukannya sangat simple, yakni dengan bersepeda.

Megan Magnet – Penyanyi Cilik. (Foto : Istimewa)

“Harapan Megan sederhana. Megan ingin musik anak Indonesia bangkit lagi. Anak-anak Indonesia bisa bernyanyi bersama dengan lagu yang pas untuk usianya,” ujar Megan pada wartawan beberap hari lalu.

Sementara Jeki selaku Produser Eksekutif dan pencipta lagu ‘Gowes Gowes Sepeda menjelaskan bahwa kondisi industri musik khususnya lagu anak kini makin tenggelam, menyebabkan anak-anak lebih banyak menyanyikan lagu dewasa. Hal ini yang menjadi keprihatinan dirinya untuk menciptakan lagu anak sekaligus mengangkat lagu anak kembali.

BACA JUGA:  Kolaborasi Praktisi Seni Rupa Kontemporer Indonesia Digelaran Pameran Seni Bertajuk ‘artina.Sarinah’

“Penting sekali untuk kita semua bertanggungjawab. Supaya penyanyi cilik berkembang seperti masanya dulu,” ungkapnya.

Jeki juga menambahkan lagu ‘Gowes Gowes Sepeda’ dinyanyikan dengan gaya yang kekinian sehingga terdengar menarik, ringan, dan easy listening.

“Tujuannya, tentu saja agar anak-anak lebih mendengarkan musik anak, bukan lagu-lagu orang dewasa.  Dan lagu ini juga sangat pas dinyanyikan oleh Megan Magnet yang memiliki aura bintang,” pungkas Jeki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *