Mengawali karier di dunia hiburan Indonesia dengan menggeluti dunia model. Setelah lama menjadi model Eddies Adelia kemudian beralih menjadi aktris dengan membintangi beberapa sinetron dan FTV. Selain bermain sinetron ia juga membawakan acara di sejumlah stasiun TV baik televisi swasta maupun di TVRI. Ronih Ismawati Nur Azizah atau yang lebih dikenal dengan Eddies Adelia memiliki darah campuran Palembang dari ayahnya dan Jawa dari ibunya.
Setahun belakangan ini Eddies tengah sibuk menjadi Duta Sahabat Lestari. “Sahabat Lestari adalah sebuah yayasan yang bergerak dibidang, pemberdayaan perempuan. Kebetulan aku adalah Duta Perempuan dan Pemberdayaan Lingkungan,” jujur Eddies dirumahnya dikawasan Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi bebrapa waktu lalu.
Sahabat Lestari sendiri adalah yayasan social yang dikomandoi oleh ibu Lestari Moerdijat, anggota DPRRI periode 2019 – 2024. Karenanya, kegiatan Eddies saat ini lebih banyak di Demak, Kudus dan Jepara Jawa Tengah. Yayasan Lestari ini murni sebuah gerakan untuk pemberdayaan perempuan di daerah-daerah yang menjadi binaannya.
“Ada banyak kegiatan positif yang diberikan oleh yayasan ini. Terutama memberikan sosialisasi tugas dan peranan perempuan, beauty class, mengajari wanita memakai hijab,mengajari wanita menjaga kebersihan dan banyak hal positif lainnya yang berkaitan dengan wanita serta peran aktifnya dalam rumah tangga,” jelas perempuan kelahiran 26 Februari 1979 ini,
Menurut Eddies, sudah bukan jamannya, perempuan hanya diam dan berpangku tangan, sebab saat ini sudah banyak hal yang dapat dilakukan oleh perempuan untuk menjadi efektif dan bernilai lebih bagi keluarga.
“Ada banyak potensi yang bisa digali saat saya berkunjung ke daerah. Banyak dari para perempuan, sebenarnya jago merias atau make up, sayangnya mereka ini ibarat permata yang belum terasah. Tugas saya berbagi ilmu dengan memberikan ilmu yang saya miliki untuk kemajuan perempuan,” tegasnya.
Eddies sendiri tak menyangka dirinya ditunjuk dan dipilih menjadi duta dalam yayasan Sahabat Lestari ini. Namun ia mengaku sangat bangga dan tertantang untuk menjadi duta pada yayasan ini. Apa yang ia lakukan selama ini sesuai dengan jiwanya.
“Basic saya adalah public speaking, saya kuliah juga di komunikasi massa. Dengan kemampuan ini saya ingin berbagi pada perempuan, hanya itu saja. Saya sendiri sangat bangga, singkat katanya, jabatan yang saya pegang ini benar- benar eddies banget deh,” ucapnya.
Selepas tugas-tugas sebagai Duta Sahabat Lestari, Eddies tetap menjalani profesinya sebagai aktris dan bermain di beberapa sinetron. Apapun kegiatannya Eddies, dunia acting tidak akan ia tinggalkan, karena dunia acting inilah yang telah membentuk dan membesarkan namanya hingga dikenal oleh masyarakat Indonesia.Fah