Di Ultah Ke-7 Tangcity Mall Gelar Celebrity Market Bazaar Dan Hadiah Langsung Bagi Para Pengunjungnya

Tangcity Mall gelar Celebrity Market Bazaar di Tangcity Mall. Tanggerang. (Foto:Fah)

Di ulang tahunnya yang ke-7 Tangcity Mall menggelar sederet programnya bertajuk ‘Se7enniversary’ untuk para pengunjungnya diantaranya bazaar artis hingga program hadiah langsung mulai 27 – 12 Agustus 2018.

Sebanyak 14 selebriti Indonesia akan memeriahkan acara Se7enniversary Tangcity Mall dalam Celebrity Market Bazaar (27 Juli – 5 Agustus 2018) dengan produk – produk unggulannya. Mereka adalah Delia Septianti, Ivan Gunawan, Ussy Sulistiawaty, Enno Lerian, Ricky Perdana, Yeyen Lidya, Sarwendah, Jessica Iskandar, kolaborasi Zoya X Fatin dan lainnya.Selain memperkenalkan produk – produk busana yang dipamerkan para artis juga menggelar fashion show dengan desain karya – karya mereka.

Celebrity Market Bazaar . (Foto:Fah)

“Kami berharap Tangcity Mall terus menjadi ikon kebanggaan dan dapat mengakselerasi pertumbuhan perekonomian Kota Tanggerang , sebab kehadiran pusat perbelanjaan menambah geliat bisnis dan investasi,”ujar Wina Andriyani, Building Manager Tangcity Mall disela – sela acara Fashion show dan Bazaar Artis , Tangcity Mall , Tanggerang , Sabtu (28/7).

Wina Andriyani, Building Manager Tangcity Mall, Tanggerang. (Foto:Dzim)

Lebih lanjut Wina juga menjelaskan untuk hadiah langsung Free Teddy Bear 7th Anniversary Special Edition akan diberikan kepada para member Smart Shopper Card yang telah mencapai 37 ribu lebih lewat penukaran struk belanja minimal Rp. 1 juta. Pemegang kartu loyal customer ini dapat mengoleksi boneka beruang lengkap dengan kostum khas empat negara yakni Indonesia, Korea, Portugal dan Skotlandia.

“Tidak hanya itu member Smart Shopper juga dapat membawa pulang merchandise khas Se7enniversary Tangcity Mall, cukup dengan penukaran 7 poin Prizes pada 27 sampai 29 Juli 2018,”terang Wina.

BACA JUGA:  Ronald Dharmaraja, ‘Devian Dharmaraja’ Bukan Sekedar Toko Barang Antik dan Unik, Tapi Pelestari dan Sosialisasi Budaya
Fashion show karya desain para artis. (Foto:Fah)

Dikatakannya di tahun ke-7 Tangcity Mall termotivasi untuk menghadirkan pengalaman baru kepada pengunjung Tangcity Mall. Bukan hanya menjadi destinasi belanja, hiburan dan bisnis, namun Tangcity Mall terus berupaya untuk dekat di hati masyarakat Kota Tanggerang dan sekitarnya lewat beragam fasilitas pelayanan publik.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada para member Smart Shopper dan ini menjadi komitmen kami untuk terus memanjakan loyal customer dengan melakukan inovasi demi kepuasan pengunjung Tangcity Mall,”tutur Wina.

Ussy Sulistiawaty ikut mmeriahkan Celebrty Market Bazaar. (Foto:Fah)

Tangcity Mall sebagai pusat perbelanjaan dan hiburan yang lengkap dan nyaman memiliki lebih dari 3000 toko mulai dari toko kuliner (Rame Rame Food Carnaival/ Food Court), toko pakaian/busana, fitness, gadget  gallery seperti computer, kamera, laptop dan aksesioris lainnya. Selain itu juga Tangcity Mall terdapat Jewerly Center dimana pengunjung dapat mencari aneka perhiasan mulai dari emas, perak dan berlian.Fah

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *